Laman

Sabtu, 31 Mei 2014

Pergaulan (1)


  1. Apabila seorang datang langsung berbicara sebelum memberi salam maka janganlah dijawab. (HR. Addainuri dan Attirmidzi) 
  2. Lakukanlah ziarah dengan jarang-jarang agar lebih menambah kemesraan. (HR. Ibnu Hiban)
  3. Laki-laki memberi salam kepada wanita dan wanita jangan memberi salam kepada laki-laki. (HR. Adainuri)
  4. Apabila kamu saling berjumpa maka saling mengucap salam dan bersalam-salaman, dan bila berpisah maka berpisahlah dengan mengucap istighfar. (HR. Aththahawi)
  5. Sahabat Anas berkata, "Kami disuruh oleh Rasulullah SAW agar jawaban kami tidak lebih daripada "wa'alaikum". (HR. Adainuri)                                                                            Penjelasan : Apabila penganut Yahudi atau Nasrani (ahlul kitab) memberi salam kepada seorang muslim maka jawabannya tidak boleh lebih dari : "Wa'alaikum," artinya: "Dan juga bagimu".
  6. Apabila dua orang muslim saling berjumpa lalu berjabatan tangan dan mengucap "Alhamdulillah" dan beristighfar maka Allah 'Azza Wajalla mengampuni mereka. (HR. Abu Dawud)
  7. Senyummu ke wajah saudaramu adalah shadaqah. (Mashabih Assunnahi)
  8. Apabila berkumpul tiga orang janganlah yang dua orang berbisik-bisik (bicara rahasia) dan meninggalkan orang yang ketiga. (HR. Al-Bukhari)
  9. Apabila seorang bertamu lalu minta izin (mengetuk pintu atau memanggil-manggil) sampai tiga kali dan tidak ditemui (tidak dibukakan pintu) maka hendaklah ia pulang. (HR. Al-Bukhari)
  10. Seorang tamu yang masuk ke rumah suatu kaum hendaklah duduk di tempat yang ditunjuk kaum itu sebab mereka lebih mengenal tempat-tempat aurat rumah mereka. (HR. Athabrani) 
 Sumber : 1100 Hadist Terpilih (Dr. Muhammad Faiz Almath)

0 komentar:

Posting Komentar